Dandim 0503/JB Pimpin Langsung Relawan Satgas Padat Karya Covid-19
Kodam Jaya, Jakarta Barat,Sulawesibersatu.com – Komandan Kodim ( Dandim ) 0503 Jakarta Barat, Korem 052/Wkr, Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki, S. I. P, mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para Relawan Padat Karya Covid 19.
“Saya Ucapan terima kasih kepada semua warga atas kesadaran nya yang telah ikut berpartisipasi dalam Satgas Padat Karya Covid 19 di Kelurahan Kedoya Utara. Dalam kegiatan Ronda PSBB Ketat agar para relawan mengedepankan cara humanis sehingga masyarakat mudah dan mengerti himbauan tentang bahaya Covid-19.”Kata Dandim.
Dandim juga menyampaikan bahwa Kebon Jeruk masih tergolong rendah dalam penyebaran covid-19 jika dibandingkan dengan kecamatan lainnya di Jakarta Barat.
“Meskipun Kebon Jeruk masih relatif tergolong rendah dalam penyebaran covid - 19 dibandingkan dengan Kecamatan lainnya di Jakarta Barat , namun kegiatan Sosialisasi 3M harus tetap gencar dilaksanakan khususnya di wilayah pemukiman padat penduduk demi memutus mata rantai penyebaran virus covid 19 ini." Pungkasnya.
Hal tersebut di kata kan Dandim 0503/JB, Kolonel Inf Dadang Ismail Marzuki, S. I. P di hadapan para relawan Padat Karya Covid 19 Korami 05/KJ sebelum melaksanakan Sosialisasi, kegiatan Relawan Padat Karya Covid 19 di lingkungan RW 11 Kelurahan Kedoya Utara.
Sebelumnya Dandim memberikan bantuan Masker sebanyak 100 buah secara simbolis kepada Relawan Padat Karya Covid 19 dan dilanjutkan kegiatan Ronda dengan menggunakan alat pengeras suara dan kentongan, Dandim 0503/JB yang di damping Danramil 05/KJ, Kapten Cpl Edy R Moerdoko ikut serta berkeliling kedalam lingkungan Rumah Warga yang ada di RW. 11 dan memimpin langsung kegiatan Ronda untuk Memberikan sosialisasi dan mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dan selalu melaksanakan 3 M ( Mencuci tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak Aman )
Turut dalam Giat tersebut Lurah Kedoya Utara, Bapak Tubagus Masarul Iman, Bhabinkamtibmas Kedoya Utara, Aiptu Sunardo, Babinsa Kedoya Utara, Pelda Sutoyo, Satpol PP Kelurahan Kedoya Utara, Bapak Erly, Ketua Rw .011, Bapak Dino, Para Ketua RT. 01 s/d 07 RW. 011, LMK RW. 11, Bapak Aguan, FKDM , Gugus tugas Covid RW. 11, dan Kasipem Kedoya Utara , H Mustamin.
Sumber pendim 0503/JB
0 Response to "Dandim 0503/JB Pimpin Langsung Relawan Satgas Padat Karya Covid-19"
Posting Komentar