-->

PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA ( BLT-DD ) DI DESA WATU WATU TAHAP SATU



Konsel,Sulawesibersatu.com - Penyaluran Bantuan langsung tunai atau BLT Dana Desa yang dilaksanakan di balai desa watu watu, kecamatan sabulakoa kabupaten konawe selatan yang  diserahkan secara langsung oleh pemerintah kecamatan sabulakoa dalam hal ini Muh. Dahir  sebagai perwakilan Camat sabulakoa yang dihadiri oleh perwakilan polsek dan Danramil landono bersama kepala Desa watu watu BUDINI beserta aparatnya dan masyarakat penerima manfaat. (20/05/2020)

Dalam sambutannya Muh. Dahir menyampaikan kepada semua penerima BLT dana desa agar dana yang diterima dimanfaatkan pada kebutuhan yang mendesak untuk kebutuhan sehari hari.

Sebelum penyerahan Bantuan tersebut Kepala desa watu-watu juga mengajak  masyarakat untuk berdoa bersama agar dijauhkan dari penyakit wabah covid 19 ini.

Kepala Desa watu watu Budini menambahkan kepada masyarakat yang hadir sebagai penerima BLT dana desa berharap agar bantuan yang didapatkan bisa dimanfaatkan dengan baik dan penerimaan Dana BLT diserahkan untuk 2 bulan sebesar Rp. 1.200.000 untuk bulan April dan bulan Mei 2020.

Selain itu, Kepala desa juga mengingatkan kepada semua warga yang hadir agar selalu mematuhi himbauan pemerintah yaitu selalu menjaga jarak, memakai masker dan rajin cuci tangan serta menghindari kerumunan orang banyak.

Dalam sambutannya Kades watu watu menyampaikan ucapan terimah kasih kepada Dan Ramil, polsek serta aparat kecamatan yang besedia hadir dalam penyerahan BLT Dana Desa sehingga terlaksana dengan baik tanpa ada kendala.

Laporan:Manto

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA ( BLT-DD ) DI DESA WATU WATU TAHAP SATU"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel