Merasa Terpanggil Dengan Misi Kemanusiaan, Puluhan Wartawan dan LSM bentuk Relawan Peduli Covid 19.
Sulsel,Sulawesibersatu.com - Ditengah wabah virus corona yang melanda dunia saat ini dan berimbas pada daerah Sulawesi Selatan, membuat sejumlah wartawan dan LSM membentuk relawan peduli Covid 19. Menurut Humas relawan Covid -19 Muh.
Hairuddin kegiatan ini berupa pembagian masker gratis, disinfektan, menyiapkan buka puasa yang diantar ke rumah rumah warga hingga pembagian sembako dan penyediaan alat cuci tangan disinfektan di tiap tiap masjid.
"Kami sudah membuka posko relawan di bilangan jalan Toddopuli Raya blok H3 no 1 Makassar, jika ada donatur yang bersedia membantu dapat menyalurkan bantuannya ke posko kami, "ujar Hairuddin.
Kegiatan ini sambung Hairuddin, diharapkan dapat meringankan beban warga yang terdampak Covid 19
"Apalagi dengan pemberlakukan PSBB tentunya masyarakat akan kesulitan mendapatkan bahan pangan, makanya sesuai himbauan bapak presiden RI, Joko Widodo, Relawan ini kami bentuk "tandasnya.
Disisi lain dia berharap perusahan-perusahan CSR dan Instansi BUMN lainnya dapat membantu meringankan beban yang dirasakan warga saat ini.
(laporan : Irfan)
0 Response to "Merasa Terpanggil Dengan Misi Kemanusiaan, Puluhan Wartawan dan LSM bentuk Relawan Peduli Covid 19."
Posting Komentar