Bupati Barru Bangga di Hari Jadi Barru dihadiri Menpan RB dan Gubernur Sulsel
Barru,Sulawesibersatu.com - menjadi kebanggaan tersendiri bagi Bupati Barru, H. Suardi Saleh, pasalnya di hari itu yang bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Barru ke-60, dihadiri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia, Tjahyo Kumolo, Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. H. Nurdin Abdullah, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka, SE, Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe dan Ketua DPRD Prov. Sulsel ibu Andi Ina Kartika Sari, serta sejumlah tokoh penting lainnya. Kamis, 20 Februari 2020
“Ditemui wartawan Sulawesibersatu.com dan Mata Publik di alun-alun Colliq Pujie, Kota Barru, Kabupaten Barru, Suardi Saleh, mengaku bangga di hari Jadi Barru tersebut sejumlah tokoh penting hadir, "Kami bersyukur semua tamu yang kami undang hadir semua, ini menunjukkan panitia telah berbuat maksimal hingga bisa berjalan dengan lancar, "ujar Suardi Saleh.
Dalam kegiatan hari jadi tersebut, tema yang diangkat “Harmoni dalam Karya Menuju Barru yang Lebih Baik”. “Ini hari bersejarah bagi Barru di tengah kesibukan Pak MenPAN-RB beliau bisa hadir di tengah kita, patut kita berterima kasih kepadanya, ”tambah Suardi Saleh.
Hari jadi Barru tersebut juga dirangkaikan dengan peresmian launching Mall Pelayanan Publik Masiga dan peletakan batu pertama atau pemancangan awal pembangunan galangan kapal di Awerange. Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menilai, sebelum hadirnya Mall Pelayanan Publik (MPP), Bupati Barru telah memberikan pelayanan yang pada prinsipnya sama, memberikan kemudahan pelayanan dan kepastian berusaha.
“Beliau (Suardi Saleh-red) sudah mengaplikasikan sebelum hadirnya mall pelayanan publik. Kita bisa rasakan juga bagaimana investasi masuk karena ada kepastian dan kemudahan berusaha, ”ungkapnya.
Nurdin juga menyebutkan pertumbuhan ekonomi Barru memberikan kontribusi yang besar untuk Sulsel. Ekonomi Barru tumbuh melesat pada tahun 2018 mencapai 7,08 persen, dimana periode sebelumnya 6,48 persen.
“Barru ke depan memiliki nilai strategis. Sebab ibu kota baru yang rencananya akan pindah dari Jakarta ke Kalimantan Timur, maka salah satu pintunya adalah Kabupaten Barru sebagai daerah terdekat. Dengan adanya pelabuhan Rongkong akan menjadi pintu gerbang komoditas kita dari Sulsel, ”tambah Nurdin Abdullah.
Selain itu, Pemprov juga memberi bantuan dana ke Barru sebesar Rp 61,7 miliar yang langsung diserahkan gubernur Sulsel. Serta bantuan lainnya.
Sementara itu, Tjahjo Kumolo menyampaikan rasa optimistisnya bahwa Barru akan menjadi daerah yang lebih baik ke depan, membawa masyarakatnya lebih sejahtera. Pemerintah Daerah juga mampu mengordinisir masyarakatnya lebih baik dan bertindak adil.
“Presiden Bung Karno mengatakan, hanya ada satu negeri tercinta yakni Indonesia, negeri yang tumbuh karena perbuatan dan perbuatan itu adalah perbuatan bangsa Indonesia. Ini juga sama. Hanya ada satu Kabupaten Barru, yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari NKRI, ini akan bisa maju dan bergerak menuju kesejahteraan, berkeadilan dan perbaikan di semua pihak. Jika itu bisa dikerjakan oleh masyarakat Barru, ”tandas Tjahyo Kumolo yang disambut aplaus undangan yang hadir.
Sementara itu, Suardi Saleh menjelaskan, kemajuan yang diraih Barru saat ini tidak lepas dari dukungan pemerintah pusat dan daerah, khususnya pemerintah provinsi. Selama kepemimpinan Nurdin Abdullah dan wakilnya, Andi Sudirman Sulaiman, perhatian ke kabupaten kota besar. Ditandai dengan alokasi program daerah yang besar.
“Yang paling dirasakan oleh kami, adalah alokasi bantuan keuangan Pemprov ke Kabupaten Barru terbilang sangat besar dan kami siap akan memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya, ”kunci Suardi Saleh. (Hairuddin/Agus)
0 Response to "Bupati Barru Bangga di Hari Jadi Barru dihadiri Menpan RB dan Gubernur Sulsel "
Posting Komentar